Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahan serta Video

Al Quran Surah Al Bayyinah

Al Quran Surah Al Bayyinah terdiri atas 8 ayat, termasuk golongan surat-surat Madaniyyah, diturunkan sesudah surat Ath Thalaq. Dinamai Al Bayyinah (bukti yang nyata) diambil dari perkataan Al Bayyinah yang terdapat pada ayat pertama surat ini. Pokok-pokok isinya menjelaskan tentang pernyataan dari ahli Kitab dan orang-orang musyrik bahwa mereka akan tetap dalam agamanya masing-masing sampai datang nabi yang telah dijanjikan oleh Tuhan. Setelah Nabi Muhammad s.a.w. datang, mereka terpecah belah, ada yang beriman dan ada yang tidak, padahal Nabi yang datang itu sifat-sifatnya sesuai dengan sifat-sifat yang mereka kenal pada kitab-kitab mereka dan membawa ajaran yang benar yaitu ikhlas dalam beribadah, mendirikan sembahyang, menunaikan zakat.

Al Quran Surah Al Bayyinah. Wahyu yang diberikan kepada Nabi Suci adalah Wahyu yang paling kuat, oleh karena itu di sini beliau atau Wahyu itu sendiri disebut Al-Bayyinah atau Bukti yang Terang, yang ini dijadikan nama Surat ini; mengapa disebut demikian, karena Wahyu Qur’an memuat segala ajaran yang murni dan penting dari Kitab Suci yang sudah-sudah, sebagaimana ditunjukkan dalam Surat ini. Surat ini boleh jadi tidak tergolong Surat yang diturunkan pada zaman Makkah permulaan, tetapi tak sangsi lagi bahwa Surat ini tergolong Surat Makkiyah, demikianlah pendapat sebagian besar ulama.

Baik kaum Ahli Kitab, yaitu umat yang diberi Kitab Suci pada zaman yang sudah-sudah, maupun kaum musyrik Arab, yang belum pernah muncul seorang Nabi di kalangan mereka, dua-duanya tenggelam dalam perbuatan keji dan dosa, sehingga hanya Utusan Allah sajalah yang dapat melepaskan mereka dari perbudakan dosa. Kaum yahudi dan Kristen secara berganti-ganti, berusaha keras untuk membangun Tanah Arab, tetapi dua-duanya mengalami kegagalan bahkan sebenarnya, mereka sendiri rusak akhlaknya seperti Bangsa Arab. “Namun mereka barulah bangun dari tidur nyenyak mereka setelah mendengar suara yang menggetarkan jiwa dari Nabi Bangsa Arab, dan seketika itu mereka meloncat menuju pada kehidupan yang baru dan kehidupan yang sungguh-sungguh” (Muir, Life of Mohamed). Bahwa yang dimaksud Bukti yang Terang itu adalah Nabi Suci, ini dijelaskan dalam ayat berikutnya yang menyebutkan bahwa Bukti yang Terang ialah Utusan dari Allah.

Hubungan Al Quran Surah Al Bayyinah dengan Surah Al Zalzalah

Surat Al Bayyinah menerangkan bahwa ajaran Muhammad s.a.w. adalah ajaran yang benar dan agama yang dibawanya adalah agama yang lurus yang mencakup pokok-poko ajaran yang dibawa nabi-nabi yang dahulu. Hubungan Al Quran Surah Al Bayyinah dengan Surah Al Zalzalah adalah dalam surat Al Bayyinah diterangkan orang yang akan mendapat balasan yang baik dan orang yang akan mendapat siksa, sedang surat Al Zalzalah menerangkan kapan datangnya balasan itu.

Untuk lebih jelasnya silahkan lihat artikel yang telah kami posting sebelumnya mengenai Al Quran Surah Al Zalzalah, yang berjudul Al Quran Surah Al Zalzalah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahannya serta Video melalui link/tautan berikut ini: Al Quran Surah Al Zalzalah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahannya serta Video.

Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahan serta Video
Al Quran Surah Al Bayyinah

Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap dengan Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahannya.

Berikut ini bacaan teks Al Quran Surah Al Bayyinah, lengkap dengan terjemahannya.



لَمْ يَكُنِ الَّذِينَ كَفَرُوا مِنْ أَهْلِ الْكِتَابِ وَالْمُشْرِكِينَ مُنْفَكِّينَ حَتَّى تَأْتِيَهُمُ الْبَيِّنَةُ
Lam yakunil-ladziina kafaruu min ahlil kitaabi wal musyrikiina munfakkiina hatta ta'tiyahumul bai-yinat(u)
"Orang-orang kafir yakni ahli kitab dan orang-orang musyrik (mengatakan, bahwa mereka) tidak akan meninggalkan (agamanya), sebelum datang kepada mereka bukti yang nyata," – (QS.98:1)


رَسُولٌ مِنَ اللَّهِ يَتْلُو صُحُفًا مُطَهَّرَةً
Rasuulun minallahi yatluu shuhufan muthahharatan
"(yaitu) seorang Rasul dari (rasul-rasul) Allah (Muhammad) yang membacakan lembaran yang disucikan (Al-Qur'an)," – (QS.98:2)


فِيهَا كُتُبٌ قَيِّمَةٌ
Fiihaa kutubun qai-yimatun
"di dalamnya terdapat (isi) Kitab-kitab yang lurus." – (QS.98:3)


وَمَا تَفَرَّقَ الَّذِينَ أُوتُوا الْكِتَابَ إِلا مِنْ بَعْدِ مَا جَاءَتْهُمُ الْبَيِّنَةُ
Wamaa tafarraqal-ladziina uutuul kitaaba ilaa min ba'di maa jaa-athumul bai-yinat(u)
"Dan tidaklah berpecah-belah orang-orang yang didatangkan Al-Kitab (kepada mereka), melainkan sesudah datang kepada mereka, bukti yang nyata." – (QS.98:4)


وَمَا أُمِرُوا إِلا لِيَعْبُدُوا اللَّهَ مُخْلِصِينَ لَهُ الدِّينَ حُنَفَاءَ وَيُقِيمُوا الصَّلاةَ وَيُؤْتُوا
الزَّكَاةَ وَذَلِكَ دِينُ الْقَيِّمَةِ
Wamaa umiruu ilaa liya'buduullaha mukhlishiina lahuddiina hunafaa-a wayuqiimuush-shalaata wayu'tuuzzakaata wadzalika diinul qai-yimat(i)
"Padahal mereka tidak disuruh, kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya, dalam (menjalankan) agama yang lurus, dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus." – (QS.98:5)


إِنَّ الَّذِينَ كَفَرُوا مِنْ أَهْلِ الْكِتَابِ وَالْمُشْرِكِينَ فِي نَارِ جَهَنَّمَ خَالِدِينَ فِيهَا أُولَئِكَ هُمْ
شَرُّ الْبَرِيَّةِ
Innal-ladziina kafaruu min ahlil kitaabi wal musyrikiina fii naari jahannama khaalidiina fiihaa uula-ika hum syarrul barii-yat(i)
"Sesungguhnya orang-orang kafir, yakni ahli kitab dan orang-orang musyrik, (akan masuk) ke neraka Jahanam; mereka kekal di dalamnya. Mereka itu adalah seburuk-buruk makhluk." – (QS.98:6)


إِنَّ الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ أُولَئِكَ هُمْ خَيْرُ الْبَرِيَّةِ
Innal-ladziina aamanuu wa'amiluush-shaalihaati uula-ika hum khairul barii-yat(i)
"Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal shaleh, mereka itu adalah sebaik-baik makhluk." – (QS.98:7)


جَزَاؤُهُمْ عِنْدَ رَبِّهِمْ جَنَّاتُ عَدْنٍ تَجْرِي مِنْ تَحْتِهَا الأنْهَارُ خَالِدِينَ فِيهَا أَبَدًا رَضِيَ اللَّهُ
عَنْهُمْ وَرَضُوا عَنْهُ ذَلِكَ لِمَنْ خَشِيَ رَبَّهُ
Jazaa'uhum 'inda rabbihim jannaatu 'adnin tajrii min tahtihaal anhaaru khaalidiina fiihaa abadan radhiyallahu 'anhum waradhuu 'anhu dzalika liman khasyiya rabbah(u)
"Balasan mereka di sisi Rabb-mereka ialah surga 'Adn, yang mengalir dibawahnya sungai-sungai; mereka kekal di dalamnya selama-lamanya. Allah redha terhadap mereka dan merekapun redha kepada-Nya. Yang demikian itu adalah (balasan) bagi orang yang takut kepada Rabb-nya." – (QS.98:8)



Video Al Quran Surah Al Bayyinah

Video berikut ini memuat Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap dengan Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahannya. Didesain sedemikian rupa untuk memudahkan anda mengikuti bacaan Al Quran Surah Al Bayyinah oleh Sheikh Hani ar Rifai seorang Imam besar di masjid Riyadh (Saudy Arabia) yang juga sering mengimami shalat di Makkah.



Selain video Al Quran Surah Al Bayyinah, anda juga dapat menemukan video al quran lengkap lainnya dengan mengunjungi channel kami di Youtube melalui link/tautan berikut ini: VIDEO MUSLIM.

Demikian artikel mengenai Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahan serta Video ini dibuat, semoga informasi yang disampaikan melalui artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Artikel yang berjudul Al Quran Surah Al Bayyinah Lengkap Teks Arabic, Bacaan dan Terjemahan serta Video ini dipublikasikan kembali oleh blog Al Quran Video berdasarkan referensi sebagai berikut:
1. DEPAG RI, Penerbit CV. TOHA PUTRA Semarang Edisi Baru Revisi Terjemah 1989
2. Kompleks Percetakan al Quran Khadim al Haramain asy Syarifain (Pelayan Kedua Tanah Suci) Raja Fahd
3. Al Quran digital 2.1 (http://www.alquran-digital.com)
4. http://aaiil.org/indonesia/holyquran/
Previous
Next Post »